Selasa, 08 Januari 2008

Wildanummukholadun




Ia terlahir sebagai putri yang jelita,
menurut gurunya, akhlaknya begitu mulia,
cita-citanya adalah masuk surga
dan Allah telah memanggilnya di hari yang sangat mulia pula
;hari arafah,dimana langit tengah terbuka
menyerap segenap do'a

21 komentar:

  1. subhanallaah... insyaAllaah cita-citanya tercapai ya, Dek...

    BalasHapus
  2. terenyuh aku sampai gak bisa kasih komen.

    BalasHapus
  3. subhanallah, q langsung merinding. mg syahidah yg sholehah bs membawa orangtua pula kelak ke surga

    BalasHapus
  4. Insya Allah syahid, kata pengurus jenazah, baru kali ini melihat jenazah tersenyum, Ia memang pulang padaNYA dengan tersenyum,
    Kata yang mengantarkan ke dalam kubur, waktu itu wajahnya betul-betul bercahaya, disaat takbir idul Adha bergema,
    Kata tetangga, sehari sebelum ia berpulang wajahnya betul-betul sangat cantik jelita,
    kata teman-temannya, sebelum ia berpulang, ia berpesan agar jangan takut pada apapun selain takut hanya pada Allah saja,
    Seminngu sebelum ia berpulang, Ia ingatkan saya untuk senantiasa menjaga sholat dhuha,
    Ia katakan bahwa penghafal qur'an jenazahnya akan Allah jaga (ia hafal juz amma, tapi kurang 3 surat), seolah ia berpesan agar saya selalu membaca Al Qu-ran. Yah, seolah ia membawa pesan-pesan dari surga untuk ibunya, sebelum ia berpulang, menjelang usianya yang ke sembilan...

    BalasHapus
  5. teteh pasti senang punya putri sholehah spt dede'. senyum ya, teh? program bikin jundi yg banyak spt dede' lg ya? ^_^

    BalasHapus
  6. terenyuh mmbak..jadi spech less...
    peringatan juga buat aisyah agar selalu menjaga tilawahannya...juga dhuhanya..;)

    BalasHapus
  7. Smoga kita bisa istiqomah ya...

    BalasHapus
  8. Sya tidak bisa berkata-kata. Semoga ia adalah penyambut keluarga di surga kelak.

    BalasHapus
  9. Bu Rani...saya jadi berkaca-kaca hampir 'mbrebes mili' airmataku...
    semoga kak sarah yang akan mengantarkan umminya ke jannah-Nya...

    BalasHapus
  10. subhanallah si dede' cantik sekali ya teh....

    layaknya bidadari syurga yg dipingit ya teh...

    BalasHapus
  11. Ia akan senantiasa tersenyum untuk ibunya, senyum seorang bidadari cantik

    BalasHapus
  12. Innalilahi Waiinaillahi Rojiun, Saya Turut Berduka Ya Teh... Saya Diberikan Amanah Oleh Allah 2 Putri, Semoga Mereka TumbuhMenjadi Putri Yang Shaleh, Amin.

    BalasHapus
  13. Subhanallah teh rani....sy terenyuh dengan apa yang menimpa de sarah....smg menjadi wildanunmukhaladun bagi orang tuanya di surga...Tetap semangat ya teh, apalagi sekarang sudah mo punya penggantinya...

    BalasHapus
  14. Assalamu'alaikum Bu Rani...... Teteh Sarah selalu jadi inspirasi dan ibroh untuk Salma, Hukma dan Rahma. Insya Allah walau tiada tapi dia tetap ada...... Met ketemu lagi.....

    BalasHapus
  15. Teteh...kalau boleh tahu, ini putri keberapa ya??
    Hmm... meninggal kerana sakit atau apa?
    Afwan banyak tanya... *ia pasti tengah menunggu teteh skeluarga di pintu syurga...aamiin*

    BalasHapus
  16. Putri pertama Dee,
    Meninggalnya karena kecelakaan, ya, begitullah jalan Allah mengabulkan cita-citanya dalam waktu yang begitu cepat : Pengen Masuk Surga (PMS)

    BalasHapus